Fitur Mobilio facelift semarang 2017

Perbedaan Honda Mobilio Facelift 2017 vs Mobilio Generasi Pertama 2014-2015



Aktivitas masyarakat kita yang semakin poduktif tentunya membutuhkan mobilitas tinggi. Apalagi , perekonomian masyarakat yang juga semakin naik dari tahun-ketahun.tidak bisa dipungkiri,kebutuhan masyarakat akan mobil sudah bergeser menjadi salah satu kebutuhan pokok yang dipandang cukup penting. Selain digunakan untuk bepergian bersama keluarga, ketangguhan dan kenyamanan juga pasti turut mempengaruhi pertimbangan masyarakat indonesia dalam memilih mobil.
Melihat hal tersebut,Honda menawarkan sebuah solusi dengan sebuah produk yang memiliki nama Honda Mobilio. Selain dapat bepergian bersama keluarga besar, Honda Mobilio sendiri sangat pas untuk dibawa bepergian kemana saja karena Honda Mobilio merupakan Multi Purpose Vehicle yang dapat digunakan dalam berbagai aktivitas dan kebutuhan.

Perbedaan Honda Mobilio Facelift 2017 vs Mobilio Generasi Pertama 2014-2015
Pada artikel ini, akan kita bahas perbedaan New Honda mobilio 2017 dengan Honda Mobilio generasi pertama. New Honda mobilio 2017 ini memiliki facelift di bagian eksterior serta perubahan total di sisi interior dan sektor spesifikasi teknis kendaraan. Hal ini dikarenakan sangat banyak kritik yang cukup pedas mengenai interior dan "Muka" Mobilio generasi pertama, oleh hampir semua reviewer, netizen dan pengguna Mobilio sendiri terkait kualitas dan design interior yang nampak nyaman dan kurang bercitarasa kemewahan Mobil Honda pada umumnya.

Mari kita simak perbedaan dan perbandingan Mobilio Facelift 2017 vs Mobilio versi lama sebagai berikut :

1. Design Eksterior

di Segi Eksterior, Honda memberikan perubahan besar di bagian "muka" Honda new Mobilio 2017 dengan desain menyerupai Honda civic. Hal ini juga dilakukan Honda atas banyak keluhan konsumen tentang citra mobilio adalah Honda Brio yang dipanjangkan. Sayangnya, Fitur Projector Headlamp tidak terdapat di New Honda Mobilio 2017 ini dikarenakan dari survei yang Honda lakukan, banyak user yang merasa bahwa fitur ini tidak terlalu penting untuk Mobil keluarga.
Selain itu,lampu kota LED juga sudah disematkan di semua type Honda New Mobilio Facelift 2017. Desain velg pun ikut berubah untuk menambahkan aura Sporty di New Honda Mobilio 2017 ini.


2.Design Dashboard



Honda memberikan perubahan pada dashboard dikarenakan banyak keluhan pada mobilio generasi pertama yang memiliki dashboard sama dengan "adik"nya,yaitu Honda brio .Apalagi,interior Mobilio sebelum facelift ini terlihat seperti mobil dari masa lalu, kesan plastik dan bentuk yang seadanya, seolah Honda hanya mengandalkan fungsional tampang eksterior saja.
Tapi semua hal itu telah dijawab Honda melalui facelift dari dashboard yang sudah dilakukan sejak tahun 2016 lalu. Dengan design dashboard baru semakin memberikan citarasa kemewahan dan estetika pada New Honda Mobilio.


3. Head Unit Audio
Head Unit Mobilio lama


Head Unit Mobilio Type E 2017
Head Unit Mobilio Type E CVT & RS 2017

Jika pada versi sebelumnya, Mobilio Tipe S hanya diberi unit head single din, pada Mobilio facelift 2016 ini, sudah disamakan dengan tipe E manual dengan unit head double din ber-merk JVC.
Sedangkan untuk tipe E Matic (CVT) dan tipe RS (Tertinggi), Mobilio Facelift 2016 sudah dilengkapi dengan unit head touchscreen dengan layar monitor 6.2 inci.

Peningkatan head unit di Honda Mobilio ini menunjukkan keseriusan Honda untuk menghilangkan image murahan pada interior Mobilio. Bahkan tipe terendah pun tidak lagi memakai audio system single din, yang merupakan standard mobil dengan tipe terendah pada umumnya.Apalagi Untuk type RS,Honda sudah melengkapi Head Unit Touchscreennya fitur kamera mundur yang sudah ada mulai pada Mobilio 2016 tipe RS.


4. Pengaturan AC Digital (Digital Climate Control)


Panel AC pada Honda Mobilio tipe lawas terkesan sangat tidak cocok dengan nama besar Honda yang biasa membuat mobil-mobil mewah. Climate Control tersebut seolah dibuat yang penting ada dengan model kompor gas dan design yang tidak sedap dipandang, sebagaimana mobil LCGC yang mementingkan fungsionalitas dari pada kepuasan mata pemilik mobil ini.

Perbedaan Panel AC dan Audio pada Mobilio 2014 dengan Mobilio facelift 2016


Perbedaan panel kontrol AC ini sangat merubah citarasa kemewahan dashboard Honda Mobilio, baik dari bentuk design, teknologi dan materialnya. Pada versi sebelumnya, karena memang Mobilio disamakan dengan Honda Brio yang merupakan LCGC keluaran Honda, maka citarasa bahan plastik yang kasar dan seadanya sangat terasa. Sayangnya pemilik Honda Mobilio generasi pertama tidak dapat mengganti panel AC-nya dengan climate control terbaru ala Honda BRV ini.


5. AC Double Blower untuk Tipe S


AC Double Blower pada Mobilio Facelift 2016 Tipe S
Pada Mobilio versi sebelumnya, tipe S hanya diberikan exhaust AC di kabin bagian depan, alias single blower. Honda Mobilio tipe S pada facelift 2016 ini tidak lagi berasa tipe paling murah dengan AC double blower dan fitur yang semakin lengkap.


6. Perbedaan Design Display Cluster (Instrumen di Balik Setir)

Perbedaan Meter Cluster Honda Mobilio 2014 vs Mobilio Facelift 2016
Penampakan instrumen di balik kemudi Honda Mobilio Facelift 2016 dibuat lebih simpel dari versi sebelumnya, sehingga lebih bersahabat dengan mata pengemudi, apalagi dengan tambahan LED pada lingkar speedometer, tachometer dan fuel indicator.


7. Power windows Auto-up


Power Window control Honda Mobilio
Perbaikan pada power windows juga dilakukan oleh Honda pada Mobilio Facelift 2016, dimana sebelumnya power windowsnya belum auto-up. Kini penumpang Mobilio cukup menekan sekali tombol up power windows, dan kaca Mobilio akan menutup sendiri hingga sempurna.


8. Kursi Penumpang dan Headrest
Banyak yang mengeluhkan design kursi dan headrest semi bucket yang digunakan pada Honda Mobilio sebelum Facelift. Untuk itu, Honda merubah design headrest yang terpisah pada New Honda Mobilio Facelift 2017 ini. Penambahan 1 headrest di bagian penumpang tengah di baris kedua serta seatbelt 3 titik tentu dilakukan Honda untuk menegaskan bahwa New Honda Mobilio 2017 ini adalah 7 seater sejati. Oh iya, Kursi New Honda Mobilio facelift ini juga lebih tebal 2 cm dibandingkan versi sebelumnya.

Demikianlah review yang dapat kami suguhkan pada pecinta otomotif mengenai perbedaan dan perbandingan New Honda Mobilio Facelift 2017 dengan Mobilio versi sebelumnya.
Semoga Informasi ini berguna dan berguna bagi anda yang ingin membeli Honda Mobilio.
Tampil dengan interior dan ekterior yang menarik, elegan dan sporty menjadikan Mobil keluaran terbaru dari Honda ini banyak di incar oleh kebanyakan masyarakaat indonesia, apalagi Honda sendiri juga dikenal dengan kehematan bahan bakar, hal itu semakin menambah daya tarik yang ada pada Honda Mobilio. Terdapat dua tipe pada Honda Mobilio yakni Tipe S dan Tipe E yang terdiri dari transmisi Manual dan CVT, yang dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan anda dan sangat cocok untuk keluarga kecil atau keluaga muda dan sangat cocok untuk kota-kota besar seperti kota semarang, surabaya, jakarta dan bandung kota yang mobilitas masyarakatnya hampir dua puluh empat jam.

Nah Tunggu Apalagi ? Segera miliki Honda Mobilio untuk menunjang Aktivitas Anda.
Dapatkan Diskon menarik , info Produk, Pemesanan dan informasi Angsuran, dan pendaftaran Test Drive
Hubungi Kami :

Alexander Tyas Y,S.Ds ( ALEX )

Honda Mandalatama BSB Semarang
Hp 0821 3887 6098
WA 0898 561 8779
#Honda Pinter di Alexander

Komentar

Postingan Populer